Kamis, 10 April 2014
Sayur Lodeh Sederhana
Bahan :
- Kluweh / nangka muda : 200 gr
- Labu siam ukuran sedang: 1 buah (potong kotak)
- Kacang panjang : 1 ikat (potong 3-4 cm)
- Wortel : 2 buah ukuran sedang (potong kotak
- Daun mlinjo : 1 ikat
- Petai : 2 papan
- Santan kelapa 4 gelas (dari 1/2 butir kelapa), pisahkan santan kental dan encer.
- Minyak untuk menumis
Bumbu :
- Bawang putih : 5 biji
- Bawang Merah : 6 biji
- Cabai merah : 3 biji
- Ketumbar : 1/2 sendok teh
- Kencur : 1 cm
- Kemiri : 3 biji
- Terasi : 1/2 cm
- Masako/royko : 1 sachect
- Garam secukupnya
- Gula merah secukupnya.
- daun salam 2 lembar
Cara :
- Haluskan semua bumbu diatas (kecuali daun salam).
- Tumis dengan minyak goreng sampai berbau harum.
- Masukkan santan encer
- Masukkan sayuran yang sudah dipotong-potong kecuali daun mlinjo dan didihkan sampai masak.
- Masukkan daun mlinjo dan santan kental.
- Tunggu sampai mendidih.
- Siap dinikmati untuk sayur makan siang bersama krupuk udang.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar